Senin, 14 Januari 2008

Sandiwara Boneka Anak




Kami senang bermain sandiwara boneka untuk anak anak dalam acara Natal dan acara sosial lainnya. Anak kami, Kayla ternyata bukan hanya penonton setia, tetapi ia juga ingin ikut bermain, walaupun ketika itu ia masih duduk di TK.

Kami berpikir, bila ia harus memegang boneka tangan dan membaca naskah sandiwara sekaligus, terlalu berat untuknya.
Akhirnya ada ide, bagaimana kalau Kayla menjadi boneka hidup? Jadi sandiwara boneka yang tampil adalah bneka yang dimainkan tangan, boneka topeng dan boneka hidup (Kayla). Kami membuat naskah dan mulai berlatih bersama Kayla.

Di luar dugaan, ternyata anak TK lebih mudah dilatih dibanding anak SMP atau orang dewasa. Barangkali karena dorongan bermain anak masih tinggi.

Setelah cukup fasih, mulailah kami membuat boneka. Untuk Kayla boneka dibuat dari jaket, karton dan alat rias.

Saat pementasan penampilan sandiwara boneka kali ini sangat menarik anak anak. Barangkali karena penampilan sandiwara boneka yang tidak biasa.










Tidak ada komentar: